Berikut ini beberapa hal yang perlu untuk dipersiapkan dalam pelaksanaan wuquf:
- Sebelum berangkat ke Arafah sebaiknya menyiapkan makanan, minuman, buah secukupnya tapi jangan banyak-banyak.
- Membawa barang sesuai dengan kebutuhan: Sajadah, tasbih, buku do'a dan obat seperlunya, sabun, sikat gigi, tikar lipat, garam, sambel pecel, pisau kecil, senter baterai, pakaian sekitar 2 setel.
- Tanggal 8 Dzulhijjah sore berangkat ke Arafah dengan berpakaian ihrom.
- Di dalam tenda jamaah disarankan membaca dzikir bertalbiyah, bertakbir, bertasbih, membaca Al Qur'an dan membaca kalimat thayyibah dan sebagainya, terutama bertobat memohon ampun kepada Allah, jangan lupa anda masih pakai kain ihram, jaga diri dari ibu-ibu jangan buka baju sambil kipas-kipasan badan kegerahan berarti membuka kain ihrom.
- Makan dan minum disediakan oleh pihak maktab (selama berada di Arafah dan Mina) tanpa bayar lagi.
- Mendengar khotbah Arafah sebelum waktu wukuf.
- Waktu wukuf bermula dari tergelincirnya matahari sampai terbenamnya matahari banyak do'a terkabul saat itu.
- Sebaiknya tetap berada di kemah dan menjauhkan diri dari sengatan matahari/panas.
- Jangan berjalan-jalan di luar kemah dan sebaiknya tidak pergi ke jabal rahmah.
- Jangan melanggar pakaian ihrom.
- Gunakan air sehemat mungkin.
- Sore hari atau sesudah maghrib mendengarkan penjelasan untuk pergi ke Muzdalifah dan Mina dan barang segera dirapikan (keberangkatannya biasanya setelah isya' 9 dzulhijjah).
- Jamaah dimohon untuk sabar, karena bus mengalami kemacetan dan bus mengangkut 2 sampai 3 rit.
- Naik bus dengan tenang, berkumpul sesuai rombongan, jangan naik bus rombongan lain sebab menyusahkan ketua regu yang merasa kehilangan anggota.
- Jumlah bus separo dari bus Makkah Madinah, bus ke Arafah ke Mina hanya disediakan sedikit untuk menghindari kemacetan yang sangat berat.
- Perbanyak minum di dalam bus.